Placenta Accreta Spectrum (PAS) adalah kondisi implantasi abnormal plasenta pada dinding uterus yang menjadi penyebab tersering dari perdarahan obstetrik masif selama persalinan. Insidensi PAS di dunia semakin meningkat dari 0,12% menjadi 0,31% dengan rata-rata angka mortalitas mencapai 7,0%. Peningkatan kasus terjadi seiring dengan tingginya angka perlukaan uterus, antara lain oleh prosedur operasi sesar dan kuretase. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara riwayat kuretase dengan PAS.