Dacryocystografi adalah pemeriksaan radiografi dari sistem kelenjar air mata dengan pemasukan bahan media kontras positif. Sistem kelenjar mata itu sendiri terdiri dari 2 saluran yang terletak pada superolateral orbita dan saluran yang menghubungkan air mata melewati hidung. Air mata disekresikan oleh kelenjar dan masuk kedalam saluran lacrima melalui lubang kecil yang di sebut punctum lacrima. Pemeriksaan dacryocystografi dilakukan dengan menggunakan proyeksi PA Caldwel, Lateral dan Waters dengan menggunakan media kontras sebanyak 3-5 cc.(Long 2016) Pemeriksaan dacryocystografi pada kasus post repair ductus lacrimalis di Instalasi Radiologi RSUD Dr. Moewardi Surakarta dilakukan dengan memposisikan pasien dalam keadaan supine untuk mengambil foto polos dengan menggunakan proyeksi Anterior Posterior (AP) dan lateral. Setelah melakukan pengambilan foto polos, dokter mulai memasukkan media kontras sebanyak 1 cc, menggunakan media kontras water soluble. Setelah media kontras masuk, tahapan selanjutnya adalah pengambilan foto post kontras dengan menggunakan proyeksi Right Posterior Oblique (RPO). Dengan adanya perbedaan tersebut, penulis tertarik untuk mengkaji lebih lanjut mengenai teknik pemeriksaan dacryocystografi, dan mengangkatnya menjadi Karya Tulis Ilmiah yang berjudul "Teknik Pemeriksaan Dacryocystografi pada Kasus Post Repair Ductus Lacrimalis di RSUD Dr. Moewardi Surakarta".