Infark Miokard Akut (IMA) merupakan salah satu penyakit kardiovaskular yang menyebabkan morbiditas dan mortalitas paling tinggi. Hal ini disebabkan karena adanya sumbatan atau thrombus pada arteri koroner, sehingga terjadi ketidakseimbangan antara suplai dan kebutuhan oksigen. Iskemia yang berkepanjangan akan menimbulkan nekrosis miokard pada pasien IMA yang berujung pada ST elevasi. Asuhan keperawatan kritis sangat diperlukan dalam mengatasi permasalahan tersebut, karena pasien dapat dengan cepat dipantau perubahan fisiologis atau disfungsi organ tubuh lainnya. Tujuan: Mendeskripsikan asuhan keperawatan kritis pada pasien Infark Miokard Akut (IMA) di ICVCU RSUD Dr. Moewardi Surakarta. Metode: Studi kasus ini menggunakan penelitian jenis deskriptif dengan metode studi kasus, serta melalui pendekatan asuhan keperawatan kritis pada pasien Infark Miokard Akut (IMA). Hasil: Melalui pengkajian keperawatan, diagnosis, intervensi, dan implementasi yang sudah dilakukan maka untuk kedua pasien dengan permasalahan penurunan curah jantung, nyeri akut, dan intoleransi aktivitas dapat teratasi pada hari terakhir kedua pasien dirawat di ICVCU. Kesimpulan: Asuhan keperawatan kritis pasien IMA dengan ST elevasi tercapai yang dibuktikan dengan teratasi semua permasalahan pada hari terakhir kedua pasien dirawat. Saran: Studi kasus ini dapat dijadikan edukasi dan peningkatan pengetahuan dalam membe